![]() |
Dua Klub Besar Eropa Beri Tawaran Menggiurkan, Liverpool Cukup Optimis Bisa Pertahankan Ibrahima Konate / Instagram @ibrahimakonate |
SUPERONELIGA - Liverpool tengah dikabarkan masih sangat optimis untuk mempertahankan salah satu pemain kuncinya yaitu Ibrahima Konate yang dilaporkan tengah berminat dengan beberapa tawaran klub lain.
Pasalnya, beberapa klub raksasa Eropa seperti Paris Saint-Germain dan juga Real Madrid dilaporkan tengah tertarik ingin merekrut pemain andalan Liverpool itu.
Tetapi, The Reds tetap optimis bisa mencapai sebuah kesepakatan kontrak baru bersama pemainnya, mengingat peran Konate di tim terbilang cukup krusial.
Dua klub besar Eropa, baik itu Real Madrid maupun Paris Saint-Germain (PSG) hingga kini masih terus memberikan tawaran menarik untuk pemain berusia 26 tersebut.
Penawaran itu didasarkan situasi kontrak Konate bersama Liverpool akan bebas di musim panas mendatang. Apabila The Reds tka segera memperbarui kontrak barunya, mereka bakal berada dibawah tekanan dari klub-klub lain untuk menjualnya.
Meski ada minat serius dari beberapa klub besar Eropa, Liverpool mempunyai skuad yang cukup tangguh, sehingga mereka tak akan sulit untuk meyakinkan pemainnya, Ibrahima Konate.
Baca juga : Lirik Lagu Awakening Dipopulerkan Oleh Garasi, Pertumbuhan Pribadi dan Kesadaran Diri
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***
Sumber : Superoneliga