Profil Lengkap Giovanna Milana / Instagram @gia__day |
SUPERONELIGA.COM - Banyak yang penasaran dengan salah satu penyerang tim voli putri Daejeon Red Sparks quota asing tandem Megawati Hangestri di Liga Voli Korea saat ini.
Seperti yang dlansir dari Wikipedia.org, penyerang asing yang membela skuad Red Sparks saat ini diperkuat oleh pemain asal Amerika Serikat yang bernama Giovanna Milana.
Giovanna Milanan atau sapaan akrabnya Gia adalah seorang atlet voli putri yang lahir pada tanggal 13 Juni 1998.
Baca juga : Profil Lengkap Park Eun-jin, Atlet Voli Putri Asal Korea Selatan
Gia memiliki postur tinggu 188 cm dengan berat badan 75 kg. Untuk spike-nya mencapai 305 cm, sedangkan bloknya 282 cm.
Gia merupakan pemain voli putri yang berposisi sebagai Outside Hitter untuk tim voli putri Daejeon Red Sparks dengan nomor punggung 77.
Ia mengawali karir volinya saat dirinya kuliah di Universitas Maryland pada tahun 2016, kemudian namanya dipanggil untuk bergabung di tim voli putri Maryland University pada 2016-2018.
Baca juga : Jadwal Lengkap Bola Voli Putri Red Sparks vs Hyundai Hillstate, Super Big Match Korean V League 2023-2024
Kemudian, pada tahun 2018 ia pindah ke Universitas Baylor, di tim tersebut ia hanya bertahan selama dua musim saja ykani 2018-2020.
Namun, ada prestasi gemilang untuk Gia dan tim Universitas Baylor yakni mampu meraih juara di kejuaraan NCAA Big 12 Conference.
Pada musim 2020-2021, ia direkrut oleh klub asal Prancis yang bernama Pays d'Aix Venneles, bergabung dengan tim ini Gia bertahan selama satu musim saja 2020-2021.
Baca juga : Profil Lengkap Jung Ho-young, Atlet Voli Putri Asal Korea Selatan
Setelah habis masa kontraknya dengan tim sebelumnya, kemudian ia kembali dipercaya untuk membela tim asal Puerto Riko yakni Sanjuaneras de la Capital selama 202-2021.
Selanjutnya, pada musim 2021-2022 Gia kembali ke benua Eropa, ia bermain di Liga Italia dan bergabung bersama dua tim yang berbeda dan musim yang berbeda.
Pertama bergabung dengan tim Itas Ceccarelli Martignacco musim 2021-2022 dan CDA Talmassons musim 20222-2023.
Baca juga : Profil Lengkap Nino AE atau Syauki Fauzan Sumarno, Atlet Esports Asal Indonesia
Dan sekarang, ia membela salah satu tim under dog di Liga Voli Korea Selatan yang bernama Daejeon Red Sparks Cheongkwanjang musim 2023-2024.
Dalam tim tersebut, ia sukses meraih beberapa kali gelar MVP dan membawa timnya saat ini menduduki posisi ketiga besar klasemen.
Selain Gia, beberapa pemain lain yang ikut andil dalam menaikkan timnya di klasemen diantaranya ada Megawati, Lee So-young, Jung Ho-young, Noh Ran, Yeum Hye-seon dan Eun-jin.
Baca juga : Profil Lengkap Lee So Young, Atlet Voli Putri Asal Korea Selatan
Berikut ini biodata lengkap dari atlet voli putri berdarah Amerika - Italia yang kini merumput di negeri Ginseng.
Profil dan Biodata Giovanna Milana
- Nama Lengkap : Giovanna Milana
- Nama Lain : Gia
- Tanggal Lahir : 13 Juni 1998
- Tempat Lahir : Amerika Serikat
- Kebangsaan : Amerika Serikat
- Profesi : Atlet Voli putri
- Posisi : Outside Hitter
- Umur : 26
- Agama : Kristen
- Almamater : Universitas Maryland, Universitas Baylor
- Nomor Punggung : 77 (club)
- Klub Saat Ini : Daejeon JKJ Red Sparks
- Tinggi Badan : 188 cm
- Berat Badan : 75 kg
- Spike : 305 cm
- Block : 282 cm
- Instagram : @gia__day
- Tahun Aktif : 2016 - sekarang
Baca juga : Profil Lengkap Megawati Hangestri Pertiwi, Atlet Voli Putri Asal Indonesia
Karir Klub
- Maryland University (AS 2016-2018)
- Baylor University (AS 2018-2020)
- Pays d'Aix Venneles ( Prancis 2020-2021)
- Sanjuaneras de la Capital (Puerto Riko 2020-2021)
- Itas Ceccarelli Martignacco (Itali 2021-2022)
- CDA Talmassons (Itali 2022-2023)
- Red Sparks (Korea Selatan 2023-2024)
Nah, itulah sekilas berita terkait biografi serta perjalanan karir seorang Outside Hitter asal Amerika Serikat yakni Giovanna Milana atau Gia ini.***