Profil dan Biodata Lengkap Mario Maurer, Aktor Pemeran Film Pee Mak

Profil dan Biodata Lengkap Mario Maurer, Aktor Pemeran Film Pee Mak / Instagram @mario_mm38

SUPERONELIGA
- Mario Maurer lahir pada tanggal 4 Desember 1988 dan dia adalah seorang artis atau aktor dan sekaligus model asal Thailand yang berketurunan China Jerman.


Mario memulai karirnya sebagai seorang model ketika usianya 16 tahun, kemudian dirinya terkenal setelah berperan dalam film berjudul "The Love of Siam" yang tayang ditahun 2007.


Ia memutuskan membintangi film itu karena Mario percaya dengan kualitas yang dimiliki oleh sutradaranya dan film ini menjadi kesempatan baik bagi karirnya.

Baca juga : Profil Lengkap Jhon Lucumi, Pemain Bek Tengah Timnas Kolombia

Mario juga pernah dinominasikan di ajang "Asian Film Awards" untuk kategori Aktor Pendukung Terbaikvdi film "The Love of Siam".


Namun, sayangnya ia kalah dari Sun Hong-Lei artis yang membintangi film berjudul "Mongol". Tapi, Mario sukses meraih penghargaan di Cinemanila International Film Festival yang ke-10 tahun 2008.


Masih banyak penghargaan-penghargaan yang sudah diraihnya selama berkarir di industri perfilm-an Thailand. Dan saat ini namanya kembali populer setelah Indonesia mengadaptasi film yang pernah ia bintangi yakni Pee Mak.

Baca juga : PREDIKSI SKOR BANGKOK UNITED VS PRACHUAP FC: Jadwal, Thai League 1, H2H, Susunan Pemain dan Link Live Streaming

Versi Indonesia yaitu Kang Mak From Pee Mak. Meskipun Mario bukan pemeran utama di film versi Indonesia itu, namun namanya kini mulai banyak dicari oleh masyarakat Indonesia yang penasaran dengannya.


Profil dan Biodata Mario Maurer

  • Nama Lengkap/Asli : มาริโอ้ เมาเร่อ / Mario Maurer
  • Nama Lain : Nutthawuth Maurer, Nutthawuth Suwannrat
  • Tanggal Lahir : 04 Desember 1988
  • Tempat Lahir : Bangkok, Thailand
  • Kebangsaan : Thailand
  • Agama : Katolik
  • Profesi : Aktor, model, penyanyi
  • Tinggi Badan : 180 cm
  • Berat Badan : 72 kg
  • Almamater : Krirk University, Ramkhamhaeng University
  • Orang tua : Roland Maurer & Waranya Maurer
  • Suami/Istri : -
  • Anak : -
  • Instagram : mario_mm38
  • Tahun Aktif : 2004 - sekarang

Baca juga : Profil dan Biodata Lengkap Ridho Brado, Pemain Komika atau Pelawak Tunggal dan Sekaligus Aktor Indonesia

Seri Televisi

  • Tai Fah Tawan Diew (2010)
  • Plerng Torranong (2011)
  • Rak Kerd Nai Talad Sode (2012)
  • Madam Dun (2013)
  • Roy Fun Tawan Duerd (2014)
  • Roy Ruk Hak Liam Tawan (2014)
  • Song Huajai Nee Puea Tur (2015)
  • Bunlang Dok Mai (2017)
  • Buang Banjathorn (2017)
  • Thong Ake Mor Yah Tah Chaloang (2019)

Baca juga : Arti Mimpi Gigi Copot Semua Menurut Psikolog, Bisa Dari Berbagai Aspek

Film

  • The Love of Siam (2007)
  • Friendship (2007)
  • 4 Romance (2008)
  • Rahtree Reborn (2008)
  • Rahtree Revenge (2009)
  • First Love 'A Little Thing Called Love' (2010)
  • Eternity (2010)
  • The Dog (2010)
  • Saranae Hen Phi (2010)
  • Bangkok Kung Fu (2011)
  • The Outrage (2011)
  • My True Friend (2012)
  • Love On That Day (2012)
  • Jan Dara; The Beginning (2012)
  • Love in the Market (2012)
  • Suddenly It's Magic (2012)
  • Jan Dara; The Finale (2013)
  • Pee Mak (2013)
  • Take Me Home (2016)
  • Saranae Love You (2017)
  • Khun Phaen Begins (2019)
  • Low Season (2020)

Baca juga : Resep Donat Mie Super Mewah ala @dapurkobe, Camilan Modern yang Nikmat dan Berkelas

Penghargaan

  • Asian Film Awards 2008 'Aktor Pendukung Terbaik'
  • Starpics Thai Films Awards 2008 'Aktor Terbaik'
  • Bangkok Critics Assembly 2008 'Aktor Terbaik
  • Star Entertainment Awards 2008 'Aktor Terbaik'
  • Cinemanila International Film Festival 2009 'Aktor Terbaik'
  • Top Awards 2009 'Bintang Naik Daun'


Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***


Sumber : wikipedia.org

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama