Hasil Arab Saudi vs Jepang, Samurai Biru Makin Nyaman di Puncak Klasemen Grup C / Instagram @japanfootballassociation |
SUPERONELIGA - Timnas Jepang kembali meraih kemenangan mudah atas Arab Saudi pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C mathcday 3 dengan skor 0-2.
Pada laga ketiga di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 mempertemukan antara timnas Arab Saudi vs Jepang yang digelar di Stadion Kings Abdullah, Sports City, Jumat (11/10/2024) waktu dini hari WIB.
Sejatinya timnas Arab Saudi tampil cukup agresif dengan catatan 12 kali tembakan dan 57% mampu dalam penguasaan bola dilapangan.
Baca juga : Resep Steam Omelet ala @dapurkobe, Kreasi Omelet Baru Cocok Untuk Menu Sarapan Pagi
Sementara itu, timnas Jepang hanya mencatatkan 7 kali tembakan dengan 43% penguasaan bolanya. Meskipun tampil menyerang, namun tim tuan rumah tak mampu membongkar pertahanan lawan.
Justru Arab Saudi kebobolan pada menit ke-14, gol dicetak oleh Daichi Kamada dari jarak dekat setelah memanfaatkan bola sundulan dari Hidemasa Morita, skor 0-1.
Kemudian timnas Jepang berhasil menggandakan keunggulannya dibabak kedua, gol tercipta pada menit k-81, Koki Ogawa berhasil membungkam seisi Stadium Kings Abdullah, skor 0-2.
Baca juga : Hasil Indonesia vs Bahrain, Skuad Garuda Nyaris Mencuri Tiga Poin di Bahrain National Stadium, Raffa
Hasil kemenangan ini membuat posisi timnas Jepang semakin nyaman di puncak klasemen sementara Grup C Kualifikasi Pildu 2026 dengan koleksi 9 poin dari 3 pertandinga.
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***
Sumber : Flashscore.com