Hasil Liga Voli Korea Hari Ini: Expressway Hi Pass 0-3 Red Sparks, Megawati Hangestri Raih MVP Pertamanya di Musim 2024-2025

Hasil Liga Voli Korea Hari Ini: Expressway Hi Pass 0-3 Red Sparks / Instagram @red__sparks

SUPERONELIGA
- Berikut ini hasil akhir pertandingan Liga Voli Korea putri atau V-League musim 2024-2025 antara Expressway Hi-Pass melawan Red Sparks.


Laga antara Expressway Hi Pass vs Red Sparks sendiri berlangsung di Gimcheon Gymnasium, pada Minggu (03/11/2024) yang berakhir 0-3 (22-25, 27-29 dan 21-25).


Set pertama, pertarungan kedua tim lumayan sengit. Hi Pass selaku tuan rumah mencoba menekan, namun Red Sparks berhasil memberikan perlawanan sengit dengan unggul 2-8.

Baca juga : Resep Nasi Kuning Ayam Crispy ala @dapurkobe, Sajian yang Bisa Bikin Satu Keluarga Lahap

Red Sparks sempat hilang konsentrasi dan tertinggal poin 15-12, namun pada akhirnya Megawati cs bisa kembali unggul 15-16.


Usai interval, perolehan poin kedua tim berjalan cukup ketat hingga imbang 19-19. Tetapi, akhirnya Red Sparks berhasil mencuri game pertama dengan poin 22-25.


Berlanjut di set kedua, pertarungan semakin sengit. Saking ketatnya permainan dari kedua tim hingga melakukan beberapa kali deuce.

Baca juga : Lirik Lagu Sekulit Bawang Dipopulerkan Oleh Yoyo Suwaryo atau Yoyo S

Tetapi lagi dan lagi Red Sparks berhasil mengambil kemenangan digame kedua dengan skor poin 27-29. Pertandingan memasuki set ketiga, permainan Hi Pass mulai mengendur.


Terbukti, mereka mulai melakukan banyak eror hingga tertinggal 8 poin, 14-22. Hi Pass sempat mengejar ketertinggalannya namun tetap kalah digame ketiga dengan poin 21-25.


Dengan hasil ini membuat Red Sparks berhasil menempati posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi 9 poin dari 4 laga.

Baca juga : Biodata Lengkap Kim Da-eun, Outside Hitter Pink Spiders 2024-2025

Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan  kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***


Sumber : TVRI Sports

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama