Hasil Liga Voli Putri Korea: Pink Spiders 3-0 AI Peppers |
SUPERONELIGA - Pink Spiders kembali memenangkan pertandingannya usai menjamu AI Peppers Saving Bank di Liga Voli Korea 2024-2025 putaran ketiga dengan skor akhir 3-0.
Pada awal set pertama, AI Peppers yang berstatus sebagai tim tamu menunjukkan perlawanan yang sangat sengit dan mampu mengimbangi permainan tuan rumah Pink Spiders.
Bahkan Peppers harus memaksa Pink Spiders bermain deuce, namun mental superior dari Pink Spiders sangat bagus sehingga Kim Yeon-koung cs berhasil menutup game pertama 26-24.
Baca juga : Harga dan Spesifikasi Lengkap Uwinfly R7S, Cocok Untuk Berkendara Santai di Perkotaan
Pertandingan berlanjut pada set kedua, kedua tim tak mengendurkan tempo permainan. Keduanya sama-sama saling berbalasa serangan.
Namun, ketangguhan Kim dan Burcu tak mampu dibendung oleh AI Peppers sehingga game kedua kembali dicuri oleh Pink Spiders dengan poin 25-18.
Memasuki set ketiga, AI Peppers sempat mengendurkan tempo permainan. Namun setelah itu bangkit kembali dan memberikan perlawanan sengit.
Baca juga : Biodata Lengkap Kim Ha-kyung, Pemain Setter Hwaseong IBK Altos 2024-2025
Bahkan perlawanan yang dilakukan oleh AI Peppers sempat membuat Pink Spiders kewalahan, namun lagi-lagi Pink Spiders bisa mengantisipasinya dan menutup game ketiga dengan poin 25-18.
Dengan hasil ini menjadi kemenangan beruntun yang ke-13 kalinya bagi Pink Spiders sepanjang putaran pertama hingga putaran ketiga.
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih***
Sumber : TVRI Sports HD