![]() |
Hasil Liga Voli Korea 01/03: Red Sparks Menang Dramatis 3-2 Atas Pink Spiders / Instagram @red__sparks |
SUPERONELIGA - Red Sparks sukses kalahkan tim kuat pemuncak klasemen V-League Pink Spiders dengan skor 3-2 pada lanjutan putaran keenam Liga Voli Korea musim 2024/2025.
Berlaga di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Red Sparks sukses memenangkan duel sengit atas Pink Spiders yang berakhir dengan skor 3-2 (23-25, 21-25, 25-18, 25-13 dan 15-11).
Pelatih Red Sparks yakni Ko Hee-Jin kali tidak memasukkan pemain intinya Megawati Hangestri Pertiwi di daftar line up. Vanja Bukilic pun juga terpaksa harus absen karena masih belum pulih dari cederanya.
Baca juga : Resep Ayam Tempe Gulung ala @dapurkobe, Kreasi Ayam yang Enak Dan Menggugah Selera
Sebagai gantinya, Hee Jin menurunkan pemain lapis kedua Jeon Da-Bin dan juga Lee Seon-Woo sebagai pemain opposite hitter guna mengisi peran dari Megawati dan Bukilic.
Pada set pertama, duel kedua tim berlangsung sengit dan bahkan saling kejar-mengejar poin. Pink Spiders selaku pemuncak klasemen V-League sempat unggul 3-1 di awal set. Tapi, tuan rumah berhasil menyamakan skor imbang 3-3 dan bahkan berbalik unggul 6-3.
Tetapi, Pink Spiders kembali tampil impresif dan bisa membalikkan keadaan. Usai skor imbang 19-19, Pink Spiders mampu mengamankan game pertama dengan skor akhir 25-23.
Baca juga : Biodata Lengkap Ajeng Viona Adelea, Outside Hitter Gresik Petrokimia 2025
Set kedua, tim tuan rumahRed Sparks kembali mengalami kedodoran meladeni perlawanan sengit yang solid dari tim tamu. Sehingga Pink Spiders bisa menunjukkan dominasinya bahkan berhasil menang 25-21.
Tak menyerah begitu saja, Red Sparks terus berupaya bangkit pada set ketiga. Dan hasilnya mereka berhasil meraih kemenangan dengan angka 25-18.
Motivasi tuan rumah pun semakin berlipat ganda usai memenangi game ketiga. Mereka kembali tampil lebih lepas lagi dan solid sehingga mereka berhasil unggul telak dengan poin 25-13 di akhir game keempat.
Baca juga : Lirik Lagu Diatas Awan Dipopulerkan Oleh Nidji, Menceritakan Tentang Perjuangan dan Semangat
Duel sengit tersaji di set kelima. Red Sparks sempat berhasil mencuri satu poin (1-0) di awal set, tetapi Pink Spiders mampu berbalik unggul 4-1. Tetapi tuan rumah Red Sparks kemudian berhasil menyamakan kedudukan jadi 4-4.
Klub yang bermarkas di kota Daejon itu akhirnya berhasil menutup laga hari ini dengan skor akhir 15-11 dan sekaligus memastikan kemenangannya 3-2 pada pertandingan ini.
Hasil ini sebetulnya tidak mempengaruhi posisi klasemen di Liga Voli Korea. Red Sparks juga tetap bertahan di posisi runner-up dengan koleksi 60 poin.
Baca juga : Biodata Lengkap Kitania Medina, Opposite Hitter Gresik Petrokimia 2025
Sementara itu, Pink Spiders sendiri yang sudah menyegel statusnya sebagai juara musim reguler kali ini, masih berkuasa tetap di puncak klasemen dengan koleksi 77 poin poin.
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***
Sumber : Flashscore.com