Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto Berhasil Lolos ke Putaran Perempat Final / Instagram @badminton.ina |
SUPERONELIGA.COM - Usai kalahkan wakil asal Jepang, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto sukses melangkah ke perempat final di kompetisi French Open 2024.
Pebulu tangkis ganda putra andalan Indonesia itu akhirnya menjadi salah satu wakil dari Indonesia pertama yang telah meraih kemenangan di babak 16.
Berlaga di Arena Adidas, paris, Prancis, pada Kamis (07/03/24), Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto meraih kemenangan atas Kenya Mitsuhashi dan Hiroki Okamura.
Baca juga : Profil Lengkap Meilysa Trias Puspitasari, Atlet Bulu Tangkis atau Badminton Asal Indonesia
Atlet bulu tangkis ganda putra andalan Indonesia tersebut sukses menaklukkan wakil asal Jepang dua set sekaligus dengan skor 21-12 dan 21-18.
Mengutip dari Bolasport.com, pada set pertama ganda putra andalan Indonesia suskes mengendalikan permainan dengan sempurna.
Fajar dan Rian berhasil menunjukkan permainan epiknya dalam menghadapi permainan dari Kenya dan Hiroki, wakil dari Jepang tersebut.
Baca juga : Hasil French Open 2024 7/3: Gregoria Mariska Tersingkir di Babak 16 Besar, Aya Ohori Tampil Agresif
Bahkan beberapa kali Fajar dan Rian mendapatkan momen saat meraih angka secara beruntun hingga unggul angka sangat jauh yakni 14-6.
Keunggulan tersebut membuat tim ganda putra asal Indonesia itu tampak bermain begitu nyaman dan terus mengendalikan permainan dilapangan.
Berlanjut ke set kedua, secara mengejutkan tim ganda putra asal Jepang itu mulai memberikan perlawanan yang cukup sengit.
Baca juga : Profil Lengkap Rachel Allessya Rose, Atlet Bulu Tangkis atau Badminton Asal Indonesia
Bahkan, keunggulan milik Fajar dan Rian sempat hampir saja terkejar oleh perolehan dari Kenya dan Hiroki, skor 20-18.
Namun, pemain ganda putra andalan dari Indonesia tersebut langsung saja mengakhiri permainan di set kedua itu dengan skor 21-18.
Kemenangan ini membuat tim ganda putra Fajar dan Rian berhasil lolos ke putaran perempat final di kompetisi French Open 2024.***