Resep Es Suwut khas Bali / Tangkap Layar masakapahariini.com |
SUPERONELIGA.COM - Nusantara tak pernah kehabisan menu kuliner dessert yang enak yang bisa bikin penikmatnya jadi segar dan nagih.
Apalagi ketika di bulan suci Ramadhan, pastinya akan ada banyak sekali menu takjil yang sangat enak dan juga menyegarkan.
Nah, kali ini kita akan berbagi resep minuman menyegarkan yang berasal dari Bali yaitu Es Suwut khas Bali kreasi masakapahariini.com.
Jika dilihat secara sekilas, mungkin kamu akan menganggap bahwa minuman segar yang satu ini tak ada bedanya sama minuman populer seperti es kelapa muda yang ada di Indonesia.
Memang untuk isiannya terbilang mirip, tetapi ada perbedaannya yaitu terdapat buah melon. Es Suwut umumnya berwarna hijau tapi kali ini warnanya akan lebih segar dari biasanya.
Yuk! Segera simak proses pembuatan minuman segar khas Bali ini dan siapkan bahan-bahan yang diperlukan untuk membuatnya sendiri dirumah.
Resep Es Kuwut khas Bali, Minuman Segar Cocok Untuk Takjil
Bahan-Bahan: 4 Porsi
- 700 ml air kelapa
- 400 ml Buavita Orange
- 150 gr melon, cincang
- 4 sdm daging kelapa muda
- 4 sdm madu
- 2 sdm selasih siap santap
- 2 sdm air jeruk nipis
- Es batu secukupnya
Cara Membuat Es Kuwut khas Bali
1. Langkah pertama yaitu aduk madunya bersama air jeruk nipis sampai semuanya tercampur merata. Setelah itu, campurkan air kelapa bersama Buavita Orange.
2. Selanjutnya, siapkan gelas saji yang telah diisi es batu sebelumnya. Kemudian masukkan buah melon, kelapa muda dan juga selasih.
3. Berikutnya yaitu tuangkan campuran Buavita Orange tadi, lalu aduk-aduk sampai benar-benar merata, dan setelah itu sajikan.
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***