Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Australia, Laga Penentuan Untuk Melangkah Selanjutnya / Instagram @timnasindonesia |
SUPERONELIGA - Laga antara Indonesia vs Australia dilaga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga zona Asia yang paling dinanti-nantikan oleh pecinta sepakbola ditanah air.
Pertemuan antara timnas Indonesia versus Australia dijadwalkan akan dilaksanakan pada hari Selasa (10/09/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Laga tersebut akan disiarkan secara langsung lewat siaran televisi nasional RCTI dan live streaming di Vision+ atau Sportstars 2 pukul 19:00 WIB.
Baca juga : Tiket Sold Out! Ini Dia Rundown Timnas Indonesia vs Australia, Raisa Tampil di Akhir
Laga ini merupakan laga kedua bagi kedua kesebelasan di Grup C, hasil laga ini sangat menentukan langkah untuk selanjutnya dalam perburuan tiket lolos ke Piala Dunia 2026.
Skuad Garuda datang dengan modal yang lumayan meyakinkan usai mencuri satu poin di matchday pertama saat bertandang ke Arab Saudi.
Sementara timnas Australia justru mengalami keterpurukan dilaga perdana mereka usai dikalahkan oleh Bahrain dihadapan pendukungnya.
Baca juga : Biodata Hilmansyah, Penjaga Gawang PSM Makassar 2024
Kepercayaan diri tim asuhan dari Shin Tae-yong tengah berada di puncaknya usai menahan imbang timnas Arab Saudi dengan skor 1-1.
Gol Ragnar Oratmangoen pada laga sebelumnya menjadi sebuah sinyal bahwa Indonesia siap bersaing untuk melawan tim-tim kuat di Grup C ini.
Diprediksikan Shin Tae-yong akan merubah strategi pemainnya saat menghadapi Australia, misalnya Nathan Tjoe-A-On kemungkinan akan ditarik ke tengah menemani Thom Haye.
Sementara di lini belakang kemungkinan akan diisi oleh Rizky Ridho, Jay Idzes sebagai kapten dan Justin Hubner yang sudah bisa main lagi.
Kemudian di lini depan, Shin Tae-yong masih akan mempercayakannya kepada Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick dan Witan Sulaeman.
Berikut ini informasi terkait prediksi susunan para pemain antara timnas Indonesia dan timnas Australia yang akan bertandingan pada Selasa, 10 September 2024.
Baca juga : Resep Ayam Panggang Crispy ala @dapurkobe, Kreasi Olahan Ayam yang Super Unik
Susunan Pemain Indonesia (3-4-2-1)
- Maarten Paes
- Rizky Ridho
- Jay Idzes (C)
- Justin Hubner
- Sandy Walsh
- Calvin Verdonk
- Nathan Tjoe-A-On
- Thom Haye
- Witan Sulaeman
- Ragnar Oratmangoen
- Rafael Struick
Pelatih : Shin Tae-yong
Baca juga : 6 Arti Mimpi Potong Rambut, Apakah Benar Pertanda Baik?
Susunan Pemain Australia (4-2-3-1)
- Mathew Ryan
- Alessandro Circati
- Harry Souttar
- Kye Rowles
- Aziz Behich
- Aiden O'Neil
- Jackson Irvine
- Connor Metcalfe
- Craig Goodwin
- Martin Boyle
- Mitchell Duke
Pelatih : Graham Arnold
Baca juga : Harga dan Spesifikasi Lengkap Motor Yamaha LEXI LX 155, Mengusung Tema Simple but MAXI
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***
Sumber : Flashscore, Transfermarkt