Resep Ifu Mie ala KOBE, Menu Sederhana Bikin Berselera

Resep Ifu Mie ala KOBE, Menu Sederhana Bikin Berselera

SUPERONELIGA
- Berikut ini kami akan bagikan salah satu resep makanan sederhana dan enak yang bisa menambah napsu makan sekeluarga dirumah.


Ifu Mie ala KOBE adalah salah satu kreasi masakan lezat yang terbuat dari bahan utama mie goreng dan mie telur yang kemudian dicampur dengan rempah-rempah berkualitas.


Kreasi yang satu ini tergolong sederhana, tetapi memiliki cita rasa yang sangat enak dan nikmat ketika disantap selagi hangat.

Baca juga : Lirik Lagu Kita Sama-Sama Tau Dipopulerkan Oleh Fatin Shidqia Lubis, Single Lagu Terbaru Fatin Tahun Ini

Ifu mie ala Kobe ini cocok untuk dijadikan sebagai menu makan keluarga diatas meja dengan dilengkapi nasi putih dan lainnya.


Jadi, buat sobat-sobat dirumah yang sekiranya mau mencoba resep masakan sederhana tapi rasanya sungguh luar biasa, sebaiknya cobain langsung resepnya.


Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Ifu mie ala Kobe sangat simpel dan sederhana, dan untuk proses memasaknya sangat cepat, cukup 45 menit saja deh!

Baca juga : Biodata Mitsuru Maruoka, Pemain Gelandang Tengah Bali United 2024

Resep Ifu Mie ala KOBE, Menu Sederhana Bikin Berselera


Bahan-Bahan:

  • 1/2 bks mie telur
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1/2 butir bawang bombay
  • 50 gr udang, kupas
  • 5 buah bakso ikan
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 bks Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas
  • 100 ml air
  • 1 buah wortel, dipotong serong
  • 4 batang sawi, potong-potong
  • 50 gr kembang kol
  • 1 sdm Kobe Tepung Bumbu Putih
  • 1 sachet BonCabe lvl 30, rasa Original

Baca juga : Resep Sapo Tahu Saus Tiram ala @dapurkobe, Hidangan yang Mampu Bangkitkan Selera Makan Keluarga

Cara Membuat Ifu Mie Ala Kobe

1. Rebus mie telur sampai matang, lalu tirikan. Setelah itu, cetak mie di saringan minyak, kemudian bentuk bulat dan goreng sampai kering, angkat dan tiriskan.


2. Selanjutnya panaskan minyak goreng, kemudian tumis bawang bombay sampai layu. Setelah itu, masukkan udang, bakso dan minyak wijen, masak sampai matang.


3. Berikutnya masukkan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas bersama air dan wortel. Tunggu sampai wortel matang, lalu masukkan sawi dan kembang kol.

Baca juga : Jadwal Red Sparks vs GS Caltex Matchday 1 di V-League 2024-2025 Lengkap Dengan Prediksi dan Head to Head

4. Setelah mendidih, lalu tuang Kobe Tepung Bumbu Putih yang sudah dicairkan sebagai pengentalnya, setelah matang, kemudian siram diatas mie yang sudah digoreng, lalu sajikan bersama taburan boncabe level 30.


Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan  kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***


Sumber : Instagram @dapurkobe

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama