![]() |
Foto : Hasil Drawing Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia / Instagram @afcasiancup |
SUPERONELIGA - Berikut ini hasil drawing putaran keempat di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akhirnya sudah keluar dan Timnas Indonesia masuk Grup B bersama Arab Saudi dan Irak.
Drawing putaran keempat dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 untuk Zoba Asia sendiri berlangsung di Malaysia, tepatnya di Bukit Jalil, pada hari Kamis (17/07/2025) pukup 14:00 WIB.
Keenam tim kesebelasan yang akan tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada putaran keempat diantaranya ialah Indonesia, Irak, Arab Saudi, Qatar, Oman dan juga Uni Emirat Arab.
Baca juga : Resep Kerutuk Daging khas Malaysia, Hidangan Opor Asal Kelantan
AFC telah membagikan tiga, POT 1 dihuni oleh timnas Qatar dan Arab Saudi, kemudian POT 2 dihuni oleh UEA dan Irak, sementara POT 3 dihuni oleh Oman dan Indonesia.
Hasil pengundian tersebut Timnas Indonesia masuk kedalam Grup B bersama dengan Irak dan Arab Saudi. Sedangkan Oman masuk di Grup A bersama Qatar dan UEA.
Pertandingan putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan digelar tepatnya pada tanggal 8 hingga 14 Oktober 2025 mendatang, Yuk Dukung Terus Garuda Indonesia.
Baca juga : Biodata Lengkap Kim Chae-na, Setter Kedua Red Sparks 2025-2026
GRUP A
- Qatar
- Uni Emirat Arab
- Oman
GRUP B
- Arab Saudi
- Irak
- Indonesia
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***
Sumber : Superoneliga