Profil Lengkap Rafael Struick, Atlet Sepak Bola Asal Indonesia

Profil Lengkap Rafael Struick / Instagram @rafaelstruick

SUPERONELIGA.COM
- Pastinya semua penggila sepakbola kagum dan bangga dengan sosok pemain diaspora yang bernama Rafael Struick ini.


Ya, meskipun usianya terbilang masih muda, akan tetapi kualitas bakat bermain bolanya tak bisa dianggap remeh oleh lawan-lawannya dilapangan.


Dikutip dari Wikipedia.org, Rafael Struick sebenarnya memiliki nama lengkap Rafael William Struick yang lahir di Leidschendam, Belanda, pada tanggal 27 Maret 2003.

Baca juga : Hasil Kuwait vs Qatar: Al Azraq Tumbang Dikandang Sendiri Dengan Skor Tipi 1-2 Atas The Maroons

Pada tanggal 22 Mei 2023, nama Rafael Struick telah resmi menjadi warganegara Indonesia dan saat ini ia telah dipercaya untuk membela timnas Garuda di berbagai kompetisi.


Selain itu, Rafael sendiri diketahui merupakan penyerang dari klub sepakbola ADO Den Haag sejak tahun 2022 hingga sekarang.


Namun sebelumnya ia mengawali karir juniornya melalui akademi Forum Sport, kemudian pindah ke akademi RKAVV pada tahun 2020, lalu pindah lagi ke ADO Den Haaf junior musim 2020-2021.

Baca juga : Profil Lengkap Ramadhan Sananta, Atlet Sepak Bola Asal Indonesia

Nah, dari situlah karir keprofesionalannya mulai diakui oleh klub tersebut sehingga namanya dipromosikan langsung ke tim utama ADO Den Haag.


Sementara karir timnasnya, Rafael Struick sudah menjadi bagian dari skuad Garuda Indonesia di under 20, kemudian under 23 dan sekarang timnas senior.


Profil dan Biodata Rafael Struick

  • Nama Lengkap/Asli : Rafael William Struick
  • Nama Lain : Rafael Struick
  • Tanggal Lahir : 27 Maret 2003
  • Tempat Lahir : Leidschendam, Belanda
  • Kebangsaan : Indonesia
  • Profesi : Atlet sepak bola
  • Agama : Kristen
  • Almamater : -
  • Tinggi Badan : 187 cm
  • Berat Badan : 75 kg
  • Posisi : Penyerang / striker
  • Nomor Punggung : 27 (klub) 11 (timnas)
  • Klub Saat Ini : ADO Den Haag
  • Orang Tua : Brian Struick & Eleonora Fredrika Rientsma Struick
  • Suami/Istri : -
  • Anak : -
  • Instagram : @rafaelstruick
  • Tahun Aktif : 2020 - sekarang

Baca juga : Hasil Yordania vs Pakistan, The Chivarlous Pesta Gol Dikandang Sendiri Usai Kalahkan The Greenshirts Pak Shaheens 7-0

Karir Junior

  • Forum Sport
  • RKAVV (2020)
  • ADO Den Haag (2020-2021)


Karir Senior

  • ADO Den Haag (2022-)


Karir Timnas

  • Timnas U20 (2022)
  • Timnas U23 (2023)
  • Timnas Senior (2023-)

Baca juga : Profil Lengkap Ragnar Oratmangoen, Atlet Sepak Bola Asal Indonesia

Itulah ulasan tentang sosok pemain diaspora Rafael Struick striker muda berbakat andalan timnas Indonesia untuk saat ini.***

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama