Hasil Kuwait vs Qatar: Al Azraq Tumbang Dikandang Sendiri Dengan Skor Tipi 1-2 Atas The Maroons / Instagram @qfa |
SUPERONELIGA.COM - Pertandingan sepakbola di Kualifikasi Pildun 2026 lainnya untuk zona asia yaitu ada timnas Kuwait vs timnas Qatar.
Dimana laga antara timnas Kuwait versus Qatar sendiri terjadi pada hari Selasa (26/03/24) tepatnya di Stadion Sahab Al-Salem.
Laga antara kesebelasan sepakbola tersebut itu akhirnya dimenangkan oleh tim tamu Qatar dengan skor akhir 1-2.
Tuan rumah Kuwait harus mengakui keunggulan tim tamu Qatar dengan skor tipis 1-2, gol tuan rumah dicetak oleh Mohammad Daham pada menit ke 79.
Sementara untuk gol yang tercipta oleh timnas Qatar terjadi pada menit ke-77 dan juga menit ke-80, dua gol itu dicetak oleh Almoez Ali.
Jika melihat statistiknya, justru tuan rumah memiliki banyak peluang tembakan 16 kali, sementara Qatar hanya 13 kali.
Baca juga : Profil Lengkap Ragnar Oratmangoen, Atlet Sepak Bola Asal Indonesia
Namun, untuk tembakan ke arah gawang memang Qatar lebih unggul yakni 6 kali, sementara Kuwait hanya mendapat 3 kali tembakan saja.
Untuk penguasaan bol sudah jelas diraih oleh timnas Qatar dengan persentase 62%, sementara tuan rumah Kuwait 38%.
Kedua tim sama-sama mendapatkan dua kartu kuning, dan untuk statistik offsidenya, Qatar 7 kali, sementara Kuwait 1 kali.
Baca juga : Hasil Bahrain vs Nepal: The Reds Tampila Gemilang di Markas Sendiri, Sukses Kalahkan Nepal 3-0
Hasil kemenangan atas tuan rumah Kuwait ini membuat timnas Qatar nyaman berada di urutan pertama di Grup A klasemen sementara dengan torehan 12 angka.***