Biodata Muhammad Ferarri, Pemain Bek Tengah Persija Jakarta 2024

Biodata Muhammad Ferarri, Pemain Bek Tengah Persija Jakarta 2024 / Instagram @ferarrimuhammad

SUPERONELIGA
- Bripda Muhammad Ferarri adalah seorang atlet profesional sepak bola berkebangsaan Indonesia yang lahir ditanggal 21 Juni 2003, Jakarta.


Saat ini Ferarri dikenal sebagai salah satu pemain berbakat yang diandalkan di tim Persija Jakarta dan juga timnas Indonesia yang berposisi sebagai bek tengah.


Sebelum bergabung dengan Persija Jakarta, ia memulai karir mudanya bersama PS TIRA pada tahun 2018 hingga tahun 2019.

Baca juga : Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U19 vs Thailand U19, Laga Kedua di Seoul Earth on Us Cup 2024

Setelah itu, bakatnya mulai dilirik dan akhirnya ia direkrut oleh Persija Jakarta junior pada tahun 2019-2020. Berkat performanya yang luar biasa, maka namanya dipromosikan ke tim utama Persija sejak tahun 2021 hingga sekarang.


Pada tanggal 30 Mei 2022, ia melakukan debutnya di timnas U20, saat itu melawan Venezuela di ajang Touloun Cup 2022 yang digelar di Prancis.


Pada tanggal 10 Juli 2022, Ferarri menyandang ban kapten di ajang Piala AFF U19 2022. Saat itu, berlaga di Stadion Patriot Candrabhaga dengan skor kemenangan 5-1 melawan Myanmar.

Baca juga : Resep Makaroni Saus Karamel ala @dapurkobe, Menu Camilan disaat Santai

Pada bulan September 2022, ia mendapatkan panggilan pertamanya untuk bergabung bersama timnas senior Indonesia dalam laga persahabatan melawan tim Curacao.


Profil dan Biodata Muhammad Ferarri

  • Nama Lengkap/Asli : Muhammad Ferarri
  • Nama Lain : Ferarri
  • Tanggal Lahir : 21 Juni 2003
  • Tempat Lahir : Jakarta, Indonesia
  • Kebangsaan : Indonesia
  • Profesi : Atlet sepak bola
  • Agama : Islam
  • Almamater : -
  • Tinggi Badan : 179 cm
  • Berat Badan : 76 kg
  • Posisi : Bek tengah
  • Nomor Punggung : 41 (klub) - (timnas)
  • Klub Saat Ini : Persija Jakarta
  • Bergabung : 20 Agustus 2020
  • Kontrak Berakhir : 30 Juni 2025
  • Orang Tua : Paino & Nurhayati
  • Suami/Istri : -
  • Anak : -
  • Instagram : @ferrarimuhammad
  • Tahun Aktif : 20121 - sekarang

Baca juga : Biodata Ondrej Kudela, Pemain Bek Tengah Persija Jakarta 2024

Karir Junior

  • PS TIRA (2018-2019)
  • Persija Jakarta (2019-2020)


Karir Senior

  • Persija Jakarta (2021-)


Karir Internasional

  • Timnas Indonesia U20 (2022-2023)
  • Timnas Indonesia U23 (2023-)
  • Timnas Indonesia (2023-)

Baca juga : Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi, 26 Nama Sudah Dipanggil oleh Shin Tae-yong

Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***


Sumber : Wikipedia, Transfermarkt

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama