Hasil Liga 2 Pegadaian Hari Ini: Sriwijaya FC 1-1 PSKC Cimahi / Instagram @liga2match |
SUPERONELIGA - Sriwijaya FC ditahan imbang saat menjamu PSKC Cimahi dengan skor 1-1 pada laga lanjutan di Liga 2 Pegadaian musim 2024-2025 yang berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, pada Sabtu (14/09/2024).
Dalam laga tersebut tim tamu PSKC berhasil mencetak gol terlebih dahulu pada menit ke-3 lewat skema serangan balik cepat Matheus yang memanfaatkan umpan Hambali, skor 0-1.
Tertinggal satu gol membuat para pemain tuan rumah Sriwijaya FC mencoba membalasnya dengan melakukan beberapa serangan yang mengancam gawang PSKC Cimah.
Baca juga : PREDIKSI SKOR PERSIB BANDUNG VS PSIS SEMARANG: Jadwal, BRI Liga 1, H2H, Susunan Pemain, Link Streaming
Akan tetapi, usahanya masih belum juga membuahkan gol. Di menit ke-41, tim tuan rumah mencoba lakukan pergantian pemain yakni Sheva dengan Reyhan.
Pemain yang baru masuk itu langsung bisa menyamakan skor jadi 1-1 pada menit ke-45. Skor tetap tidak berubah masih imbang 1-1 hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Sriwijaya tak bisa mencetak gol meskipun sudah mendapatkan beberapa kali peluang emas yang seharusnya bisa dikonversikan jadi gol.
Baca juga : Biodata Tito Okello, Penyerang atau Striker PSM Makassar 2024
Begitu juga dengan tim tamu PSKC Cimahi yang sama-sama tidak bisa mencetak gol tambahan lagi dibabak kedua hingga berakhirnya laga.
Skor 1-1 membuat Sriwijaya FC menempati posisi ke-7 klasemen sementara di Grup A dengan perolehan 1 poin dari dua pertandingan.
Sedangkan tim tamu PSKC berada di urutan ke-2 di Grup A klasemen sementara dengan perolehan 4 poin dari dua laga yang sudah dijalankan.
Baca juga : Resep Perkedel Tahu Udang ala @dapurkobe, Cocok Untuk Lauk Makan yang Sehat dan Bergizi
Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***
Sumber : Flashscore.com