Hasil Akhir Dewa United 2-2 Madura United, Laskar Sape Kerrab Gagal Mencuri Poin di Indomilk Arena

Hasil Akhir Dewa United 2-2 Madura United, Laskar Sape Kerrab Gagal Mencuri Poin di Indomilk Arena / Instagram @liga1match

SUPERONELIGA.COM
- Ini dia berita hasil skor akhir laga lanjutan Pekan 33 BRI Liga 1 Indonesia 2023-2024 antara Dewa United vs Madura United hari ini.


Laga yang mempertemukan antara Dewa United versus Madura United itu berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Kamis (25/04/24) dengan skor akhir 2-2.


Sejak menit awal dimulai, keduanya sama-sama menampilkan permainan yang sangat cantik dan apik. Bahkan banyak sekali peluang yang tercipta meskipun belum terjadi gol.

Baca juga : Hasil Akhir Persib Bandung 3-1 Persebaya Surabaya, David da Silva Cetak Hattrick Bagi Maung Bandung

Pada menit ke-21 akhirnya Madura United mendapat hadiah sebuah penalti, wasit telah menunjuk titik putih usai Sonny Stevens menjatuhkan si Malik Risaldi didalam kotak penalti.


Hugo Gomes maju sebagai sang eksekutor penalti gagal menjalankan tugasnya, sepakannya mampu ditangkap oleh Sonny Stevens.


Pertandingan sempat terhenti sejenak lantaran terjadi benturan kepala diantara Dalberto dan Risto. Kemudian kedua pemain itu mendapat perawatan yang cukup serius.

Baca juga : Profil Lengkap Amer Jamous, Atlet Sepak Bola Asal Yordania

Pertandingan dilanjutkan kembali hingga babak pertama berakhir dan tak ada terjadi gol di pihak tim tuan rumah maupun tamu, skor 0-0.


Pada menit ke-54, Dewa United mendapat hadiah penalti. Risto Mitrevski sang eksekutor penalti gagal, sepakannya membentur tiang gawang.


Menit ke-64, akhirnya gol tercipta 0-1 oleh Madura United melalui aksi dari Malik Risaldi melalui umpan datar dari Riyatno Abiyoso.

Baca juga : Hasil Akhir Persik Kediri 4-4 PSS Sleman, Macam Putih Gagal Raih Kemenangan Lawan Super Elja

Pada menit ke-75 Madura memperbesar keunggulan mereka jadi 0-2 dan Malik Risaldi mencetak gol yang kedua kalinya dilaga tersebut.


Keunggulan itu sayangnya tak bisa dipertahankan, pasalnya Dewa United sukses menyamakan kedudukan hingga skor jadi 2-2.


Gol tercipta oleh Egy di menit ke-78 dan gol kedua dicetak oleh Alex Martins pada menit ke 90+5, skor tak berubah hingga babak kedua berakhir.***

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama