Resep Coffe Bun ala @liuin85, Kue Mahal ala Restoran Mewah


SUPERONELIGA.COM
- Ini dia kuliner kekinin banget yang lagi viral di berbagai sosial media, khususnya bagi kaum ibu-ibu rumahan.


Bentuknya yang sangat unik serta warnanya yang kecokelatan dan wanginya yang menggugah selera, membuat semua orang penasaran dan ingin mencobanya.


Resep kue Coffe Bun, jenis kue-kuean yang terbilang cukup mahal ala-ala restoran berbintang ini patut menjadi rekomendasi bagi kalian yang ada dirumah.

Baca juga : Hasil Piala AFF U16 2024: Indonesia 6-1 Laos, Skuad Garuda Muda Bantai Thim Kad Dengan Skor Telak

Kue yang satu ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai menu pengganjal perut yang sedang lapar dan ditemani dengan secangkir kopi.


Bahan-bahan yang dibutuhkan memang terbilang cukup banyak, tetapi tenang saja bahan-bahannya mudah didapatkan di berbagai warung maupun mini market terdekat.


Sementara untuk proses pembuatan dari coffe bun sendiri terbilang cukup sederhana meskipun akan memakan waktu yang lumayan lama, tapi hasilnya akan luar biasa.

Baca juga : Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Round 3, Timnas Indonesia Masuk Dalam Grup C

Resep Coffe Bun, Kue Mahal ala Restoran Mewah

By. @liuin85

Resep @devinahermawan


Adonan Roti (sponge/biang):

  • 200 gr tepung terigu pro tinggi
  • 150 ml air
  • 3 gr ragi
  • 45 gr gula

Baca juga : Profil Lengkap Thomas Muller, Pemain Gelandang Serang dan Striker Tengah Timnas Jerman

Dough:

  • 135 gr tepung terigu pro sedang
  • 20 gr susu bubuk
  • 3 gr ragi
  • 1 butir telur
  • 40 ml susu cair
  • 45 gr mentega
  • 4 gr garam


Topping Kopi:

  • 5 gr kopi instant
  • 2 sdm air panas
  • 75 gr mentega
  • 100 gr gula pasir
  • 1 butir telur
  • 75 gr tepung terigu pro sedang
  • 1 sdt ekstrak kopi

Baca juga : Resep Pao Premix Lembut ala @liuin85, Lembut Dengan Isian Cokelat Lumer

Isian:

  • 90 gr mentega asin


Cara Membuat Coffe Bun

1. Untuk biang, persiapkan mangkuk, kemudian masukkan tepung, ragi dan juga gula, lalu aduk merata. Setelah itu, tambahkan air sedikit demi sedikit sembari diaduk-aduk, tutup dengan plastik wrap dan diamkan selama 2-3 jam.


2. Untuk doug, masukkan bahan tepung, susu bubuk dan juga ragi kedalam Stand Mixer. Kemudian tambahkan susu cair bersama telur, lalu aduk sampai merata.

Baca juga : PREDIKSI SKOR JERMAN VS DENMARK: Jadwal, Piala Eropa, Susunan Pemain, H2H, Statistik dan Live Streaming

3. Masukkan adonan biangnya dan mixer kembali. Setelah itu, tambahkan mentega dan garam, lalu mixer lagi selama kurleb 15-17 menit atau sampai kalis.


4. Keluarkan adonan, olesi meja dengan sedikit minyak. Kemudian timbang masing-masing 70 gr, lalu bentuk bulat, tutup dengan plastik wrap dan diamkan selama 15 menitan.


5. Pipihkan sedikit adonan, kemudian beri isian mentega asin. Selanjutnya bulatkan adonan dan susun diatas loyang, lalu tutup menggunakan plastik wrap dan diamkan kurlen 30 menit.

Baca juga : Profil dan Biodata Hamdan ATT, Penyanyi Dangdut Legend yang Terkenal Dengan Lagunya Termiskin Di Dunia

6. Untuk topping, masukkan mentega dan juga gula. Kemudian mixer sampai berwarna pucat. Setelah itu, tambahkan telur, kopi, ekstrak kopi, lalu aduk merata dan masukkan terigu, aduk kembali sampai merata.


7. Semprotkan topping ke permukaan roti sampai menutupi setengah bagian rotinya. Panggang dengan suhu 170-175 celcius selama 15 menit menggunakan Signora De Mooie.


8. Setelah dirasa adonan benar-benar sudah matang dan warnanya kecokelatan, maka segera angkat dan dinginkan. Setelah itu, belah roti dan sajikan.

Baca juga : Resep Puding Mooncake Istimewa ala @liuin85, Lembut dan Segar

Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama