Hasil SEA V League 2024: Indonesia 0-3 Thailand, Takluk Untuk Kedua Kalinya dari Thailand

Hasil SEA V League 2024: Indonesia 0-3 Thailand, Takluk Untuk Kedua Kalinya dari Thailand / Instagram @volinewsid

SUPERONELIGA
- Kembali menelan kekalahan di SEA V League 2024, timnas voli putri Indonesia takluk dari Thailand dengan skor telak 3-0 tanpa balas pada putaran kedua.


Laga voli putri antara Indonesia vs Thailand sendiri berlangsung di Chat Chai Hall, pada Sabtu (10/08/2024) berakhir dengan skor 3-0 (15-25, 22-25 dan 23-25).


Tim asuhan pelatih asal Thailand yakni Chamnan Dokmai itu tampil kurang greget di game pertama. Permainan Indonesia kurang atraktif sehingga membuat Thailand mampu mencuri game pertama dengan skor 15-25.

Baca juga : PREDIKSI SKOR PERSEBAYA VS PSS SLEMAN: Jadwal, H2H, BRI Liga 1, Susunan Pemain dan Live Streaming

Memasuki gama kedua, Megawati Hangestri dan kawan-kawan sudah mulai berbenah. Pertahanan timnas Indonesia mulai sedikit membaik.


Serangan-serangan yang dilancarkan di game kedua juga terbilang cukup bagus dan akurat. Hanya saja, kualitas permainan Thailand memang sangat baik.


Berkat kerjasama yang solid, Indonesia sempat membalikkan keunggulan 16-14. Namun, setelah itu, para pemain Indonesia kembali hilang konsentrasi dan hasilnya Thailand berhasil menutup game kedua dengan skor 22-25.

Baca juga : Harga dan Spesifikasi Lengkap Uwinfly Maleo Roda Tiga, Pesaing Terberat di Seri Kelasnya

Lanjut di babak penentu, Indonesia terus mencoba tampil baik dan menekan. Spike-spike keras dari Megawati bisa membawa Indonesia unggul 6-4.


Serangan-serangan yang dilancarkan oleh Indonesia membuat pertahanan Thailand sedikit goyah dan hasilnya Indonesia pun unggul 11-7.


Tuan rumah Thailand kembali bangkit dan kembali memberikan ancaman-ancaman berbahaya bagi pertahanan Indonesia dan bahkan skor sempat imbang 19-19.

Baca juga : Hasil Akhir BRI Liga 1: Persija Jakarta 3-0 Barito Putera, Gustavo Almeida Cetak Hattrick

Timnas Indonesia empat unggul 21-19, namun Thailand akhirnya bisa membalikan keadaan dan menutup set penentu dengan skor akhir 23-25.


Kekalahan beruntun yang dialami timnas voli putri Indonesia ini membuat posisi para srikandi berada di bawah klasemen sementara SEA V League 2024.


Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***


Sumber : Moji TV

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama