Profil Lengkap Julian Alvarez, Pemain Penyerang atau Striker Timnas Argentina

Profil Lengkap Julian Alvarez, Pemain Penyerang atau Striker Timnas Argentina / Instagram @juliaanalvarez

SUPERONELIGA
- Julian Alvarez adalah pemain sepak bola profesional yang lahir di daerah Calchin, Argentina, tepatnya pada tanggal 31 Januari 2000.


Alvarez sendiri telah dikenal publik sebagai pemain penyerang andalan untuk tim Nasional utama Argentina dan klub sepak bola Manchester City.


Pada tahun 2016, ia pindah ke River Plate dari Atleico Calchin. Ia sempat ikut berpartisipasi di Generation Adidas Cup bersama River junior.

Baca juga : Hasil Semifinal Olimpiade Paris 2024: Tuan Rumah Prancis Berhasil Melaju ke Puncak Final Usai Pulangkan Mesir Dengan Skor 3-1

Pada tahun 2018, Alvarez di pindah ke tim utama River Plate selama satu musim. Pada tanggal 27 Oktober 2018 merupakan debut profesionalnya bersama tim senior River Plate.


Ia tampil bermain sebagai pengganti di leg kedua babak final Copa Libertadores 2018, saat itu timnya menang melawan Boca Juniors.


Pada tanggal 17 Maret 2019, ia mencetak gol pertamanya dalam karir di tingkat senior River Plate, timnya menang 3-0 atas Independiente.

Baca juga : Profil Lengkap Lautaro Martinez, Pemain Penyerang atau Striker Timnas Argentina

Pada tanggal 31 Januari 2022, Alvarez resmi bergabung dengan Manchester City dan akan berakhir di tanggal 30 Juni 2028.


Saat ini, ia masih tetap menjadi bagian dari skuad utama Argentina sejak 2021. Sebelumnya juga ia pernah bermain di U20 dan U23.


Profil dan Biodata Julian Alvarez

  • Nama Lengkap/Asli : Julian Alvarez
  • Nama Lain : Alvarez
  • Tanggal Lahir : 31 Januari 2000
  • Tempat Lahir : Calchin, Argentina
  • Kebangsaan : Argentina
  • Profesi : Atlet sepak bola
  • Agama : Kristen
  • Almamater : -
  • Tinggi Badan : 170 cm
  • Berat Badan : 71 kg
  • Posisi : Penyerang / striker
  • Nomor Punggung : 19 (klub) 9 (timnas)
  • Klub Saat Ini : Manchester City
  • Bergabung : 31 Januari 2022
  • Kontrak Berakhir : 30 Juni 2028
  • Orang Tua : Mariana & Gustavo Alvarez
  • Suami/Istri : -
  • Anak : -
  • Instagram : @juliaanalvarez
  • Tahun Aktif : 2018 - sekarang

Baca juga : Hasil Final Olimpiade Paris 2024: AN Se-young si Bocah Ajaib Raih Medali Emas Usai Taklukkan He Bing Jiao

Karir Junior

  • Atletico Calchin (2014-2016)
  • River Plate (2016-2018)


Karir Senior

  • River Plate (2018-2022)
  • Manchester City (2022-2028)
  • River Plate (2022) pinjaman


Karir Internasional

  • Timnas Argentina U20 (2018-2019)
  • Timnas Argentina U23 (2019-2020)
  • Timnas Argentina (2021-)

Baca juga : Resep Nila Goreng Sambal Cibiuk ala @dapurkobe, Kuliner khas Garut yang Melegenda

Prestasi

  • Divisi Utama Argentina: 2021 (River Plate)
  • Copa Argentina: 2018–19 (River Plate)
  • Supercopa Argentina: 2019 (River Plate)
  • Trofeo de Campeones: 2021 (River Plate)
  • Piala Libertadores: 2018 (River Plate)
  • Liga Utama Inggris: 2022–23 (Manchester City)
  • Piala FA: 2022–23 (Manchester City)
  • Liga Champions UEFA: 2022–23 (Manchester City)
  • Piala Super UEFA: 2023 (Manchester City)
  • Piala Dunia Antarklub FIFA: 2023 (Manchester City)
  • CONMEBOL Pre-Olympic Tournament: 2020 (Olimpic Argentina)
  • Piala Dunia FIFA: 2022 (Argentina)
  • Copa América: 2021, 2024 (Argentina)
  • Piala Juara CONMEBOL–UEFA: 2022 (Argentina)

Baca juga : Jadwal Lengkap Liga 1 Indonesia Musim 2024-2025 Pekan Pertama, Siapakah yang Bakal Memimpin Klasemen Pertama

Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***


Sumber : Berbagai sumber

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama