Resep Sandwich Gulung Sosis ala @dapurkobe, Sajian Nikmat Bikin Keluarga Makan Lahap

Resep Sandwich Gulung Sosis / Instagram @dapurkobe

SUPERONELIGA
- Ini dia resep kuliner kekinian Sandwich Gulung Sosis sajian nikmat yang bisa bikin keluarga makan dengan sangat lahapnya.


Hidangan yang satu ini bisa kamu sajikan sebagai menu hidangan sehari-hari atau bisa juga untuk bekal si anak bersekolah.


Cara memasak atau membuat sandwich gulung sosis ini sangat mudah dan praktis banget. Cukup gulung sosisnya denegan telur dadar dan kemudian diolesi dengan campuran saus yang terbuat dari Saus Tiram Selera.

Baca juga : Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Korea Selatan, Laga Penentuan Bagi Skuad Garuda Muda

Dijamin rasanya sunggug nikmat dan sangat cocok pula untuk dijadikan sebagai menu lauk makan tambahan keluarga dirumah atau bisa juga dijadikan camilan sehat.


Untuk bahan-bahannya tidak membutuhkan banyak bahan dan paling penting bahan yang dibutuhkan sangat terjangkau dan mudah didapatkan.


Selain itu, untuk membuat masakan lezat yang satu ini hanya membutuhkan waktu kurang lebih 25 menit saja, kamu sudah bisa menyajikan 3 porsi hidangan lezat.

Baca juga : Biodata Hanif Sjahbandi, Pemain Gelandang Bertahan Persija Jakarta 2024

Resep Sandwich Gulung Sosis, Sajian Nikmat Bikin Keluarga Makan Lahap


Hasil: 3 porsi|25 menit

Bahan Sandwich Gulung Sosis:

  • 3 buah telur
  • 1 sachet Saus Tiram Selera
  • 2 lbr selada keriting
  • 100 gr head lettuce, potong bentuk kotak-kotak
  • 1 buah sosis sapi atau ayam

Baca juga : Prediksi Skor Arab Saudi vs Indonesia: Kualifikasi Piala Dunia, Susunan Pemain, Jadwal, H2H dan Link Live Streaming

Bahan Saus:

  • 3 sdm saus tomat
  • 2 sdm Saus Tiram Selera
  • 2 sdm air


Cara Membuat Sandwich Gulung Sosis

1. Goreng sosis sampai matang, kemudian angkat dan sisihkan. Setelah itu, pecahkan telur, lalu tambahkan setengah sendok makan Saus Tiram Selera, aduk rata, tuang kedalam potongan head lettuce, lalu aduk kembali.


2. Selanjutnya, tuang telur kedalam teflon, lalu masak seperti dadar telur sampai matang. Kemudian olesi dengan saus dan tambahkan daun selada keriting dan juga sosis, gulung-gulung, angkat dan siap disantap.

Baca juga : 16 Arti Mimpi Digigit Ular Menurut Islam dan Primbon Jawa yang Bisa Dijadikan Pertanda Kehidupan

Cara Membuat Saus

Campurkan saus tomat bersama saus tiram selera dan air. Kemudian masak sampai sedikit mengental airnya, lalu angkat dan siap disajikan.


Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***


Sumber : Instagram @dapurkobe

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama