Hasil Akhir Austria 0-1 Prancis, Mbappe Terluka Parah Usai Hidungnya Terbentur Bahu

Hasil Akhir Austria 0-1 Prancis, Mbappe Terluka Parah Usai Hidungnya Terbentur Bahu / Instagram @equipedefrance

SUPERONELIGA.COM
- Prancis akhirnya raih kemenangan tipis 0-1 atas Austria di laga Grup D Euro 2024, stadion Dusseldorf Arena, pada Selasa (18/06/24).


Sejak pertandingan babak pertama dimulai, timnas Prancis mendapatkan beberapa peluang untuk mencetak gol keunggulan mereka, namun masih gagal.


Seperti pada menit ke-9, yang mana Kylian Mbappe sempat mendapatkan peluang pertamanya, tetapi tendangannya masih bisa diredam oleh kiper Patrick Pentz Austria.

Baca juga : Profil Lengkap Manuel Neuer, Kiper Utama Timnas Jerman

Peluang emas lainnya didapat dari Hernandez di menit ke-13, tetapi tendangannya pun masih melebar jauh dari mistar gawang Austria.


Sebetulnya timnas Prancis mampu mengobrak-abrik pertahanan dari timnas Austria, akan tetapi mereka masih kesulitan untuk mendapatkan gol.


Pada menit ke-36, timnas Austria hampir saja mencetak keunggulan mereka terlebih dahulu apabila Christoph Baumgartner tak segera membuang peluang emas milik Austria tersebut.

Baca juga : Hasil Euro 2024 16/6: Italia 2-1 Albania, Kuqezintje Sempat Meyakinkan Diawal Tapi Gagal di Akhir

Timnas Prancis akhirnya menjebol gawang timnas Austria di menit ke-38 melalui gol bunuh diri dari pemain bek bernama Maximilian Wober.


Wober sebetulnya ingin membuang umpan silang dari Mbappe dengan sundulannya, akan tetapi bola berbelok ke arah gawang timnya sendiri sehingga berbuahlah gol.


Skor pun berubah seketika menjadi 0-1, keunggulan bagi timnas Prancis. Skor itu tidak bertambah hingga babak pertama selesai.

Baca juga : Profil Lengkap Chonnapat Buaphan, Atlet Sepak Bola Asal Thailand

Pada babak kedua, menit ke-46. Petaka bagi Antoine Griezmann yang harus mendapat perawatan medis karena kepalanya berdarah setelah berduel sama Wober.


Meskipun tertinggal satu gol, tetapi timnas Austria terus mencoba berusaha untuk bisa menyamakan kedudukan atas ketertinggalan mereka dari Prancis.


Timnas Prancis hampir saja menambahkan keunggulan mereka pada menit ke-55, akan tetapi Mbappe membuang peluang bagus itu.

Baca juga : Tips Membuat Omelet Telur ala Hotel Bintang Lima, Sajian Simpel yang Penuh Dengan Gizi Sehat

Di menit ke-62, Sabitzer terjatuh didalam area kota penalti timnas Prancis ketika duel  Dayot Upamecano dan juga Saliba.


Sehingga timnas Austria mencoba meminta untuk penalti, tetapi sang wasit Gil Manzamo tak memberikan keinginan itu lantaran kejadian itu bersih.


Pada menit ke-86, Mbappe mendapat perawatan medis usai dirinya duel udara dengan Danso. Hidungnya mengeluarkan cukup banyak darah dikarenakan terbentur bahu dari Danso.

Baca juga : Profil dan Biodata Lengkap Dona Amelia, Aktris dan Sekaligus Penyanyi Dangdut Profesional Terkenal

Kedua kesebelasan ini masing-masing telah menciptakan banyak peluang emas, akan tetapi tak ada tambahan gol satupun, skor tetap bertahan 0-1 hingga akhir babak kedua.


Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama