Hasil Akhir Copa America 2024: Kolombia 5-0 Panama, Jhon Cordoba Sang Pembuka Jalan Kemenangan Los Cafeteros

Hasil Akhir Copa America 2024: Kolombia 5-0 Panama, Jhon Cordoba Sang Pembuka Jalan Kemenangan Los Cafeteros / Instagram @copaamerica

SUPERONELIGA.COM
- Timnas Kolombia sukses melibas timnas Panama dibabak perempat final di Copa America 2024, Minggu (07/07/2024).


Kolombia berhasil kalahkan Panama dengan skor akhir 5-0 yang membuat tim nasional Kolombia sukses melaju ke babak semifinal Copa America 2024.


Jalannya Pertandingan

Pada menit ke-8, tim yang dijuluki Los Cafeteros langsung unggul lewat aksi Jhon Cordoba, sehingga skor pun berubah jadi 1-0.

Baca juga : Profil Lengkap Xherdan Shaqiri, Pemain Gelandang Serang Timnas Swiss

Unggul satu gol membuat kepercayaan para pemain Kolombia semakin tinggi. Mereka terus memberikan ancaman langsung ke pertahanan Panama secara terus-menerus.


Pada menit ke-15, Kolombia berhasil menambah keunggulan mereka melalui tendangan penalti. Gol dicetak oleh James Rodriguez.


Dua gol telah bersarang di gawang Panama, membuat para pemain Panama harus membenahi diri dalam melakukan pertahanan yang solid.

Baca juga : Hasil Akhir Euro 2024: Inggris 1-1 Swiss (PK: 5-3), Bukayo Saka Sang Penyelamat Kekalahan The Three Lions

Akan tetapi, para pemain belakang timnas Panama mudah sekali untuk ditembus dan bahkan kerap kali gawang Panama terancam gol dari Kolombia.


Di sisa waktu babak pertama tepatnya pada menit ke-41, Kolombia menggandakan keunggulan jadi 3-0, gol dicetak oleh Luis Diaz, skor tetap tak berubah hingga turun minum.


Pertandingan memasuki babak kedua, kedua tim mencoba bermain dengan tempo sedang. Namun, Kolombia mampu menguasai permainan seperti dibabak pertama.

Baca juga : Hasil Proliga 2024 Hari Ini: Jakarta Pertamina Enduro 1-3 Jakarta Elektrik PLN, Marine Markova Sang Pendulang Poin Kemenangan

Banyak peluang-peluang emas yang tercipta dari kubu Kolombia, namun masih belum dikonversikan menjadi sebuah gol tambahan bagi mereka.


Tibalah di waktu ke-70, Kolombia kembali menjebol gawang timnas Panama melalui aksi gol dari Richard Rios, skor menjadi 4-0.


Para pemain Kolombia tampil begitu nyaman dalam memainkan alur bola dari kaki ke kaki. Dan di sisa waktu injury time, terjadi gol terakhir.

Baca juga : Resep Bolu Kukus Kembang Mekar ala @liuin85, Rasanya Enak dan Manisnya Pas di Mulut

Kolombia kembali cetak gol melalui tendangan penalti di menit ke-90+4'. Gol dicetak oleh Miguel Borja dan skor pun berubah jadi 5-0.


Kemenangan Kolombia atas Panama ini membuat mereka berhasil melaju ke babak semifinal di Copa America 2024 yang digelar di Amerika Serikat.


Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama