Harga dan Spesifikasi Lengkap Motor Yamaha FreeGo 125, Semakin Canggih dan Nyaman Berkendara

Harga dan Spesifikasi Lengkap Motor Yamaha FreeGo 125 / Instagram @julaksendiedesign

SUPERONELIGA
- Motor Yamaha FreeGo telah dikenal luas dengan berbagai aneka fitur canggihnya. Motor Yamaha yang satu ini telah mendapatkan ulasan yang positif dari semua kalangan.


Sebab, motor Yamaha FreeGo ini dikenal irit bensin dan bahkan bisa menunjang kebutuhan si pengendara seperti aktivitas sehari-hari.


Produk yang telah diluncurkan oleh PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing atau YIMM ini begitu menggoda para konsumennya.

Baca juga : Harga dan Spesifikasi Lengkap Yamaha Grand Filano, Matic Classy Dengan Model Makin Stylish

Dengan mengusung gaya konsep seperti "The Amazing Matic" motor FreeGo merk Yamaha yang satu ini telah dilengkapi dengan aneka fitur terbaru yang kekinian.


Selain itu juga, Yamaha motor FreeGo menjadi prioritas utama di "Era New Normal" saat ini. Motor ini telah meraih predikat sebagai "Best Buy Matic" di Motor Plus Awards 2019.


FreeGo telah menjawab kebutuhan masyarakat di Indonesia dengan mengutamakan kemudahan serta kenyamanan dan dijual dengan harga terjangkau.

Baca juga : Biodata Marko Simic, Striker Persija Jakarta 2024

Motor FreeGo mempunyai ukuran bagasi yang sangat besar yakni 25 liter. Dengan begitu, si pengendara bisa membawa barang banyak dibagasinya.


Motor ini juga telah dilengkapi fitur Smart Front Refuel. Fitur tersebut bisa memudahkan si penggendara ketika mengisi bensin.


Sebab, si pengendara tidak harus membuka jok motor karena posisi pengisian bensinnya ada dibagian kiri depan.

Baca juga : Resep Jamur Crispy Pedas Kalasan ala @dapurkobe, Gorengan Bercita Rasa

Kapasitas tangki bahan bakar yang dimiliki motor FreeGo 125 ini mencapai 4,2 liter dengan dilindungi pelat yang berbahan baja.


Keunggulan lainnya motor FreeGo 125 menggunakan Wide Tubeless Tire 12 inch Wheel. Si pengendara bakal merasa lebih nyaman ketika mengendarainya.


Motor FreeGo telah disematkan mesin bertenaga BlueCore Engine 125 cc dan didukung oleh Smart Motor Generator sehingga membuat motor ini tidak bersuara ketika dihidupkan.

Baca juga : Widasari Duwe Event! Tournament Esports Lokal Berhadiah Total 2,5 Jutaan, Buruan Daftarkan Sekarang Timmu

Masih ada banyak fitur-fitur canggih lainnya yang dimiliki oleh motor Yamaha FreeGo 125 ini, simak berikut ulasan selengkapnya dibawah ini.


Harga dan Spesifikasi Yamaha FreeGo 125, Semakin Canggih dan Nyaman Berkendara


Mesin

  • Tipe Mesin : Air Cooled 4-Stroke,SOHC
  • Susunan Silinder : Single Cylinder
  • Diameter x Langkah : 52,4 x 57,9 mm
  • Perbandingan Kompresi : 9,5 : 1
  • Volume Silinder : 125 cc
  • Daya Maksimum : 7,0 kW / 8000 rpm
  • Torsi Maksimum : 9,5 Nm/ 5500 rpm
  • Sistem Starter : Electric Starter
  • Sistem Pelumasan : Wet Sump
  • Kapasitas Oli Mesin : Total = 0,84 L ; Berkala = 0,80 L
  • Sistem Bahan Bakar : Fuel Injection
  • Tipe Kopling : Dry, Centrifugal Automatic
  • Tipe Transmisi : V-belt Automatic

Baca juga : Jadwal Indonesia vs Arab Saudi, Laga Krusial yang Menentukan Skuad Garuda

Rangka

  • Tipe Rangka : Underbone
  • Suspensi Depan : Telescopic Fork
  • Suspensi Belakang : Unit Swing
  • Ban Depan : 100/90 - 12M/C 59J - Tubeless
  • Ban Belakang : 110/90-12M/C 64L - Tubeless
  • Rem Depan : Disc Brake
  • Rem Belakang : Drum Brake


Dimensi

  • P x L x T : 1905 x 690 x 1115 mm
  • Jarak Sumbu Roda : 1275 mm
  • Tinggi Tempat Duduk : 780 mm
  • Berat Isi : 101 Kg (FreeGo 125), 102 Kg (FreeGo 125 Connected)
  • Kapasitas Tangki Bensin : 4,2 L
  • Jarak Terendah ke Tanah : 135 mm

Baca juga : Biodata Ryo Matsumura, Pemain Gelandang Serang Persija Jakarta 2024

Kelistrikan

  • Tipe Busi : NGK/ CR6HSA
  • Sistem Pengapian : TCI
  • Battery : YTZ4V, GTZ4V, NTZ4V (FreeGo 125), YTZ6V (FreeGo 125 Connected)


Harga

  • Yamaha FreeGo Connected : Rp.23.500.000
  • Yamaha FreeGo Standard : Rp.21.700.000


Ikuti berita-berita terbaru dan spektakuler hanya disini, berbagai informasi akan kalian dapatkan dengan mudah dan gratis, terima kasih.***


Sumber : yamaha-motor.co.id

Posting Komentar

Jangan lupa beri komentar positif untuk artikel ini

Lebih baru Lebih lama